Tak 'Happy Ending', Ini 7 Mantan Pasangan Artis Korea yang Sempat Bikin Baper Namun Berpisah – beautynesia

Diposting pada

BAGIKAN
Berita kencan dan hubungan asmara artis Korea Selatan selalu menarik banyak perhatian. Artis Korea yang secara publik mengumumkan hubungan asmara mereka kerap menjadi berita besar, terutama jika dua belah pihak sama-sama populer.
Tak jarang para pasangan artis ini membuat penggemar merasa baper dan ikut bahagia. Meski begitu, ada kalanya sebuah hubungan romantis yang sudah terjalin tak mencapai happy ending.
Terkadang, kisah asmara para selebriti Korea ini harus berakhir dengan perpisahan. Para penggemar pasti merasa sulit menerima kabar perpisahan pasangan artis favorit mereka.
Berikut ini tujuh perpisahan pasangan artis Korea yang paling memilukan dalam beberapa tahun terakhir. Simak ulasannya!

Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk pertama kali bekerjasama sebagai pemeran pendukung di serial drama Cheese In The Trap pada 2016. Keduanya kemudian berperan sebagai pasangan kekasih di serial drama populer Weightlifting Fairy Kim Bok Joo.
Chemistry manis mereka di Weightlifting Fairy Kim Bok Joo membuat banyak penonton merasa baper hingga menimbulkan rumor kencan. Hubungan asmara Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk akhirnya dikonfirmasi oleh pada April 2017.
Pada Agustus 2017, hanya empat bulan setelah Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk dikonfirmasi pacaran, pihak agensi mengumumkan perpisahan mereka. Menurut perwakilan industri, keduanya putus karena jadwal yang sibuk.
Meski begitu, Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk disebut tetap mempertahankan hubungan senior-junior yang suportif.

Krystal dan Kai EXO yang sama-sama idol K-Pop populer menghebohkan publik dengan kabar kencan mereka. Setelah sempat diungkap oleh Dispatch, SM Entertainment selaku agensi kedua idol mengkonfirmasi jika Krystal dan Kai berpacaran pada 2016 silam.
Pasangan menawan ini bahkan mendapat nama julukan “Kaistal” dari penggemar. Namun pada 2017, SM Entertainment mengkonfirmasi bahwa pasangan idol tersebut telah putus.
Menurut laporan awal yang mengutip sumber orang dekat Kai dan Krystal, mereka tidak bisa sering bertemu karena jadwal sibuk. Selain itu, Kai dan Krystal diduga memutuskan untuk fokus pada karier mereka sehingga memilih untuk berpisah.



Song Hye Kyo dan Song Joong Ki membuat banyak penonton jatuh cinta dengan chemistry manis mereka di Descendants of the Sun. Setelah menimbulkan sejumlah rumor kencan, pasangan yang dijuluki Song Song Couple itu akhirnya bertunangan pada Juli 2017 dan melangsungkan pernikahan pada 31 Oktober 2017.
Sayangnya, rumah tangga Song Song Couple berakhir dengan perceraian pada 2019 dengan alasan perbedaan kepribadian. Setelah bercerai dari Song Hye Kyo, Song Joong Ki telah menikahi seorang perempuan asal Inggris bernama Katy Louise Saunders pada akhir Januari 2023 lalu.
Pasangan tersebut kini tengah menanti kelahiran buah hati mereka.


Honey Lee dan Yoon Kye Sang pertama kali mengonfirmasi hubungan asmara mereka pada tahun 2013 silam. Tak selalu berjalan mulus, Honey Lee dan Yoon Kye Sang beberapa kali diterpa isu putus.
Hingga 2019, Honey Lee masih membantah rumor putus tersebut. Namun pada akhirnya, pasangan itu benar-benar berpisah pada 2020 setelah tujuh tahun bersama.
Setelah putus dari Yoon Kye Sang, Honey Lee menikah dengan pria dari kalangan non-selebriti pada 2021. Mantan Miss Korea tersebut telah melahirkan seorang bayi perempuan pada 20 Juni 2022. Menyusul sang Honey Lee, Yoon Kye Sang juga telah menikah pada 2022 lalu.

Suzy dan Lee Min Ho go public pada 2015 usai foto kebersamaan mereka di London beredar di internet. Suzy yang cantik dan Lee Min Ho yang tampan membuat pasangan ini memiliki banyak penggemar.
Suzy dan Lee Min Ho bahkan dikabarkan sempat menggelar pesta anniversary kedua dengan mengundang kenalan dekat pada bulan April 2017. Sayangnya, mereka justru mengumumkan perpisahan pada November 2017.
Setelah pisah dari Lee Min Ho, Suzy berpacaran dengan aktor Lee Dong Wook namun kemudian putus pada 2018. Sedangkan Lee Min Ho sempat terseret dalam rumor kencan dengan mantan anggota MOMOLAND, Yeonwoo, meskipun rumor tersebut tidak terbukti benar.

Hyuna dan DAWN bisa dibilang merupakan salah satu power couple di dunia K-Pop. Hyuna dan DAWN mengkonfirmasi hubungan asmara mereka tanpa persetujuan agensi pada 3 Agustus 2018.
Kala itu, keduanya mengaku sudah berpacaran selama dua tahun. Akibatnya, Cube Entertainment mengakhiri kontrak dengan mereka berdua. Pasangan tersebut kemudian mengumumkan pertunangan mereka pada 3 Februari 2022.
Namun pada 30 November 2022, Hyuna mengumumkan perpisahannya dengan DAWN. Belakangan beredar kabar jika keduanya kembali bersama. Namun pihak Hyuna telah membantah isu tersebut.

Sebelum menikah dengan Lee Da In, Lee Seung Gi sempat berpacaran dengan Yoona SNSD. Lee Seung Gi diketahui kerap memilih Yoona sebagai tipe idealnya selama bertahun-tahun. Pasangan tersebut kemudian dikonfirmasi menjalin hubungan asmara sejak Oktober 2013.
Karena keduanya merupakan artis populer dan dicintai publik Korea, hubungan Lee Seung Gi dan Yoona ini menarik perhatian banyak orang. Sayangnya, dua artis top tersebut mengumumkan perpisahannya pada 2015.
Menurut SM Entertainment selaku agensi Yoona, mereka memutuskan hubungan secara baik-baik.
Well, sebagai penggemar, kita harus menghormati keputusan masing-masing artis mengenai kehidupan pribadi mereka. Tetap dukung para artis tersebut berkarya di industri hiburan Korea ya, Beauties!

Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk gabung ke komunitas pembaca Beautynesia B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!

source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *