Anies Baswedan Kunjungi Sumut, NasDem Klaim Disambut Ratusan Ribu Orang – Pemilu Tempo.co

Diposting pada

Reporter

Editor
Febriyan
Kamis, 2 November 2023 22:28 WIB
Bagikan
TEMPO.CO, Medan – Bandara Internasional Kualanamu di Kabupaten Deliserdang, Sumatra Utara (Sumut), penuh sesak pada Kamis, 2 November 2023. Ribuan orang yang didominasi perempuan itu menyambut kedatangan Anies Baswedan, calon presiden yang diusung Koalisi Perubahan. Anies akan melakukan kunjungan selama dua hari ke delapan kabupaten dan kota di Sumut. 
Begitu melihat Anies, sontak massa melantunkan Sholawat Syifa atau Tibbil Qulub.
Baca Juga:
PKS Pertanyakan Kritik Ganjar Pranowo ke Jokowi Tidak Sedari Dulu
Anies melempar senyum, menyalami dan meladeni swafoto. Tenang dan sabar meladeni para pendukungnya yang berdesak-desakan. Dia datang bersama istrinya, Fery Farhati Ganis dan Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali.
Sebelum masuk ke ruang VVIP bandara, Ketua DPW NasDem Sumut Iskandar ST bersama pengurus Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Kebangkitan Bangsa memakaikan kain dan topi khas Suku Melayu kepada Anies. 
“Pak Anies presiden… Pak Anies presiden..,” teriak massa. 
Baca Juga:
Kapan Jadwal Kampanye Pemilu 2024?
Tumpah-ruah massa menyambut Anies kali ini, mengalahkan kedatangannya tahun lalu. Tidak hanya di depan pintu kedatangan, massa tumpah sampai ke luar pintu bandara dan sepanjang jalan menuju pintu tol. 
Sepanjang perjalanan, masyarakat yang sudah lama menunggu mengejar mobil yang ditumpangi Anies hanya untuk bersalaman dan swafoto. 
“Tahun lalu ramai tapi dibandingkan sekarang, luar biasa, luar biasa… Kedatangan kami tahun ini, sambutannya jauh lebih besar, antusiasnya luar biasa… Ini menunjukan Sumut menginginkan perubahan. Sumut sedang menyongsong perubahan, salut hormat kepada semua yang datang,” kata Anies. 
Iskandar menyatakan kedatangan Anies ke delapan kabupaten dan kota disambut para kader partai pengusung, relawan dan masyarakat umum. Menurut Iskandar, pihaknya menerima data bahwa total massa yang akan menyambut sekitar 100 ribu orang.
Delapan kabupaten/kota yang akan dikunjungi Anies, menurut dia, adalah: Kabupaten Deliserdang, Kabupaten Langkat, Kota Binjai, Kota Tebingtinggi, Kota Pematangsiantar, Kabupaten Asahan, Kota Medan dan Kabupaten Batubara. Delapan daerah ini, menurut Iskandar adalah kantong-kantong suara pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. 
“Ada juga kantong suara yang sudah dirawat tapi belum dikunjungi, ada juga kantong suara baru,” ungkapnya.
Iskandar menyatakan bahwa kunjungan Anies kali ini adalah untuk menyerap aspirasi masyarakat Sumatera Utara khususnya soal perubahan seperti apa yang akan mereka jalankan jika menjadi pemenang Pilpres 2024. Dia menyatakan pihaknya tak bisa memenuhi semua permintaan masyarakat untuk bertemu dengan Anies. 
“Sebenarnya banyak permintaan dari masyarakat yang ingin bertemu, terutama di Kisaran dan Batubara, tapi Pak Anies harus sudah ada di Jakarta pukul 19.30 WIB.Semoga waktu yang sempit bisa dimanfaatkan Pak Anies menyapa dan menerima aspirasi masyarakat dalam rangka perubahan, apa yang perlu dilakukan,” kata Iskandar.
Kedatangan Anies kali ini, lanjut Iskandar, untuk mendongkrak elaktabilitas pasangan Anies Baswedan dengan Muhaimin Iskandar atau AMIN yang diusung Koalisi Perubahan yaitu Partai NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Sumut. Pihaknya yakin dan optimis, pasangan ini bisa memenangkan Pilpres mendatang.
Berita Selanjutnya
Kapan Jadwal Kampanye Pemilu 2024?
3 jam lalu
Diskusi Bareng Redaksi
Mari bergabung dengan Komunitas Pembaca Tempo untuk diskusi langsung bareng redaksi.
Rekomendasi Artikel
Video Pilihan
PKS Pertanyakan Kritik Ganjar Pranowo ke Jokowi Tidak Sedari Dulu
1 jam lalu
Politikus PKS enggan mendetailkan maksud kekecewaan Ganjar, apakah itu terkait tidak mendapatkan dukungan Jokowi atau karena kondisi penegakan hukum.
Kapan Jadwal Kampanye Pemilu 2024?
3 jam lalu
Salah satu ketentuan dalam pasal PKPU tersebut menegaskan bahwa pelaksanaan kampanye akan dilakukan secara bersamaan semua peserta Pemilu 2024.
Pemilu 2024: Mempertanyakan Netralitas Aparatur Negara, Bagaimana Aturan Netralitas Polri, TNI, dan ASN?
4 jam lalu
Soal netralitas aparat belakangan jadi pertanyaan. Netralitas Polri, TNI, dan ASN memiliki aturan mengenai sikap netral dalam Pemilu 2024.
Paripurna DPR Sahkan RUU Pilkada Jadi Insitiatif, PKS Menolak
5 jam lalu
Sidang Paripurna DPR RI menyepakati RUU Pilkada menjadi inisiatif dewan. Fraksi PKS menyatakan menolak RUU inisiatif tersebut.
KRPP Laporkan 3 Dugaan Pelanggaran Pemilu ke Bawaslu: Pakta Integritas Pj Bupati Sorong hingga Intimidasi Kader PKH
5 jam lalu
KRPP melaporkan adanya dugaan pelanggaran Pemilu ke Bawaslu oleh pihak-pihak yang ingin memenangkan pasangan capres-cawapres tertentu.
NasDem Ingatkan Soal Netralitas Tanggapi Dukungan Aparat dan Kepala Desa ke Prabowo-Gibran
7 jam lalu
Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengingatkan soal netralitas saat menanggapi dukungan ribuan aparatura desa dan kepala desa ke Prabowo-Gibran.
Sultan HB X soal Perangkat Desa Dimobilisasi Dukung Prabowo-Gibran: Yogya Sudah Sepakat Netral
7 jam lalu
Sultan HB X angkat bicara soal adanya dugaan perangkat desa yang dimobilisasi dukung Prabowo-Gibran
Elektabilitas Anies Naik, NasDem: Bukan Hal Mengejutkan
8 jam lalu
Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya menanggapi elektabilitas capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan yang mengalami kenaikan.
Sandiaga Uno Singgung ‘Cawapres Survei’ Bareng Erick Thohir dan Ridwan Kamil
8 jam lalu
Sandiaga Uno menyinggung soal cawapres survey saat tampil satu panggung bersama Politikus Golkar Ridwan Kamil dan Menteri BUMN Erick Thohir
Pakar Hukum Soal Opsi Pemakzulan Jokowi, Begini Regulasi dan Syarat Impeachment
9 jam lalu
Pakar hukum menyampaikan pendapatnya soal opsi pemakzulan Jokowi. Bagaimana regulasi dan syarat terjadinya impeachment?
Terkini di Pemilu
Kapan Jadwal Kampanye Pemilu 2024?
3 jam lalu
Pemilu 2024: Mempertanyakan Netralitas Aparatur Negara, Bagaimana Aturan Netralitas Polri, TNI, dan ASN?
4 jam lalu
KRPP Laporkan 3 Dugaan Pelanggaran Pemilu ke Bawaslu: Pakta Integritas Pj Bupati Sorong hingga Intimidasi Kader PKH
5 jam lalu
TKN AMIN Nilai Pentingnya Pemantau Asing Cegah Abuse of Power dalam Pemilu 2024
10 jam lalu
KPU Sebut Tiongkok Tidak Izinkan Pendirian TPS di Ruang Publik untuk Hong Kong dan Macau
10 jam lalu
PDIP Surabaya Dirikan Posko di Perkampungan Padat untuk Kawal Pemilu Jurdil
20 jam lalu
Bawaslu Usut Pantun Muhaimin Iskandar, PKS: Itu Ancaman
22 jam lalu
Persiapan KPU H-86 Pilpres 2024 dan Pemilu 2024
23 jam lalu
Pemilu 2024, Mendes Abdul Halim Iskandar Ingatkan Bahaya Tidak Netralnya Perangkat Desa
1 hari lalu
Desa Bersatu Dinilai Dukung Prabowo-Gibran, Bawaslu Akan Panggil Panitianya
1 hari lalu
Simak berita harian lebih mendalam di Majalah Tempo Digital.
LAPORAN UTAMA
LAPORAN NASIONAL
Informasi
Jaringan Media
Media Sosial
Unduh Aplikasi Tempo

source

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *